Refleksi Membuat Topologi Jaringan

Membuat Topologi Jaringan simpel dengan Kabel LAN
by : kevin/25

Jaringan komputer adalah kumpulan komputer yang saling terhubung satu dengan lainnya untuk berkomunikasi. Jenis jaringan komputer ada 2, yakni wired (kabel) yang terdiri dari coaxial, twisted pair (UTP & STP), fiber optic, dan sejenis lainnya, serta wireless (nirkabel) seperti infrared, bluetooth, dan wifi.

*     Pada hari Selasa tanggal 14 November, terdapat tugas yang telah diberikan oleh guru informatika sekolah SMP Bintang Laut Surakarta. Tugas tersebut tentang membuat sebuah jaringan dengan kabel UTP/LAN dan konektornya yaitu rj45, yang akan kemudian dites oleh rj45 cable lan tester yang akan masuk ke dalam nilai prakter jaringan komputer.

Telah dibagi menjadi 8 kelompok, kelompok yang saya dapatkan bersama :
Ivana/13
Karina/12
Dila/22
Kevin/25

Mau tahu cara membuatnya? bahan yang dibutuhkan adalah :
1. Kabel UTP 1 meter }
2. Rj45 4 biji               } (boleh lebih utk jaga jaga)
3. Persiapan mental jika tidak berhasil connect dan harus mengulangi dari awal

Alat :
1. Crimping tool
2. Gunting

Langkah : 
1. Dengan gunting, potong lapisan luar kabel utp secukupnya lalu kupas seperti pisag kemudian serabut di himpunan kabel supaya tidak mengganggu.




















2. Potong lapisan luar yang telah dikupas, lalu tatalah kabel yang masing masing memiliki warna berbeda sesuai dengan urutan : oranye putih, oranye, hijau putih, biru putih, hijau, cokelat putih, cokelat. (yang paling kiri adalah oranye putih)




















3. Masukan dengan hati hati dan sekuat tenaga kabel yang tertata dalam konektor rj 45, dimana bagian tembaga diatas.




















4. Crimping konektor rj45 dalam lubang dalam crimping tool khusus untuknya hingga tembaganya tidak terasa dan suara yang "pas".















5. Test dengan cable tester rj 45, lalu lihat dengan betapa lancarnya titik 1 - 8 bergantian secara bersamaan, yang akan membuat kamu tahu apakah kerja kerasmu mampu diwujudkan!

















Sungguh pengalaman yang menarik yang kami sekelompok alami. Kami sayang tidak bisa coblos pada awalnya tetapi untung percobaan kedua berhasil dengan jaringan yang saya buat sendiri. Tapi yang penting berhasil ok ya :D.

Banyak kesalahan yang kami lakukan tetapi seperti kata pepatah : 

"kesalahan adalah langkah menuju kesuksesan"

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEJARAH PERKEMBANGAN KOMPUTER : GENERASI 1 SAMPAI GENERASI 5

Sepeda: Alternatif Transportasi yang Serbaguna dan Sejarahnya

Revolusi Industri : Penjelasan Lengkap Yang Perlu Kamu Ketahui